SILAT JABAR – Bupati Garut Rudy Gunawan melakukan pemantuan harga bahan pokok di Pasar Guntur Ciawitali yang berlokasi di Jalan Guntur Madu No.10, Haurpanggung, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Senin, 13 Februari 2023.
Dalam peninjauannya, Rudy mengatakan, jika saat ini stok beras di Kabupaten Garut cenderung sedikit, namun meskipun begitu dalam beberapa minggu ke depan Kabupaten Garut akan panen raya.
“Harga ada kenaikan sedikit lah ya tidak sebagaimana yang signifikan hanya 200 (rupiah), 300 tapi ketika negosiasi harga standar samalah ya,“ ujarnya.
Rudy melanjutkan, bahwa bulan Februari ini dalam waktu 2 minggu ke depan, Kabupaten Garut akan panen raya di beberapa daerah, seperti daerah Bungbulang, Panawuan (Tarogong Kidul) dan di daerah Cikelet.
Ia juga memaparkan, kondisi harga pangan di Kabupaten Garut saat ini, khususnya menghadapi bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri adalah harga sayuran akan sedikit turun, akan tetapi untuk harga minyak sendiri mengalami kenaikan yaitu sebesar Rp 1.000. Sementara, imbuh Rudy, merk Minyak Kita sendiri saat ini tidak tersedia di pasaran, namun terdapat minyak – minyak dari merek lain yang rentang harganya mulai dari RP 15.000 hingga Rp 16.000 per kg.
“Tapi stok dalam keadaan cukup minyak di pasar Ciawitali, kadang-kadang stabil termasuk ikan asin dan lain sebagainya stabil,“ pungkasnya.
BACA JUGA:Minta Maaf ke Warga Sukabumi, Ini Alasan Prabowo Subianto Tak Hadiri Haul KH Ahmad Makki
Di sela-sela peninjauannya, Bupati Garut menyempatkan membeli beberapa barang di Pasar Ciawitali, seperti minyak goreng-goreng, ikan asin, rempah-rempah, hingga beras.***(Indra)
Artikel ini juga tayang di Jurnalisbicara.com dengan judul Bupati Garut Pantau Harga Pangan di Pasar Ciawitali