POBSI Cimahi Bidik 2 Emas Porprov XV 2026, KAHAR : Perlu Komitmen Bersama

Ketua Harian KONI kota Cimahi, Kolonel (Purn) Joko Mulyono saat memberikan arahan di Muscab POBSI Cimahi di Kantor KONI Cimahi. Jumat(28/02/2025). Foto Istimewa.*

BANDUNG – Setelah lama mengalami kekosongan (Vacum Of Power) Jabatan Ketua Umum Definitif Pengurus Cabang Persatuan Olahraga Biliard Seluruh Indonesia (POBSI) Kota Cimahi, Jum’at (28/02/2025), secara resmi melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscab) tingkat kota Cimahi.

Yayan M,P.d Sekretaris Umum KONI Cimahi  memandu langsung jalannya Musyawarah Cabang POBSI Kota Cimahi masa bakti 2025-2029, di dampingi langsung Ketua Harian KONI Cimahi Kolonel (Purn) Joko Mulyono dan narasumber Pengprov POBSI Jawa Barat.

“Secara administratif telah memenuhi persyaratan sesuai AD/ART POBSI, artinya Musyawarah Cabang dapat dilaksanakan karena telah dihadiri narasumber dari pengurus provinsi POBSI, peserta klub biliard dan jumlahnya telah memenuhi kuorum,” ujar Yayan.

Baca Juga :  Aksi Anak Kecil Kibarkan Merah Putih di Tebing, Spiderkids Tuai Pujian

Pihaknya meyakini muscab dapat berjalan kondusif karena ketua umum terpilih secara aklamasi, terlebih sebelumnya menjabat sebagai caretaker POBSI Cimahi.

“Insya Allah, aman dan kondusif meski sudah cukup lama  trouble kepengurusan. Selamat kepada ketua terpilih, semoga dapat mengemban amanah lebih baik,” kata Sekum KONI Cimahi.

Sementara itu, Joko Mulyono mewakili Ketua Umum Aris Permono, pihaknya sangat mengapresiasi atas komitmen yang diungkap pengurus bidik 2 emas pada PORPROV XV 2026 nanti.

“Alhamdulillah, saya sangat apresiasi target tersebut. Tentunya target yang diberikan harus realistis dengan positioning atlet atau kondisi persaingan di kelasnya. Pastikan bahwa ada peluang karena sudah terukur sesuai target,” ungkap Joko Mulyono.

Baca Juga :  Kejar Target Porprov XIV Jabar, KONI Cimahi Gelar Bimtek Pelatih

Jangan cuma memberikan harapan target yang jadi beban sikologis bagi atlet maupun KONI nantinya, kata dia. Jika semua dapat berkomitmen terhadap target, pihaknya meyakini POBSI Cimahi dapat bersaing dengan kabupaten /kota yang lainnya.

“Selama ini banyak cabor yang hanya memberi angin segar saja terhadap KONI Cimahi, pada saat pelaksanaan hasilnya nihil, ini kan berbanding terbalik. Tapi saya optimis POBSI Cimahi lebih baik kedepan,” tutur Purnawirawan Perwira Menengah pangkat Kolonel di kesatuan DISJAS TNI AD. Jum’at (28/02/2025).

Baca Juga :  PORLASI Cimahi Sumbang Satu Medali Emas dan Perunggu, Ini Kata Aris Permono

Terkait dukungan anggaran ataupun logistik untuk Cabor POBSI, pihaknya akan tetap support sesuai kapasitas secara realistis.

“Kita lihat dulu nanti BK PORPROV, berapa atlet yang lolos, kapan perlu diberi insentif khusus, semua by proses dan by progres,” tutup dia. (Red).*

error: Content is protected !!