Pjs. Bupati Sukabumi Tinjau Kesiapan Gudang logistik Pilkada

Reporter : Fikri Maulana

SUKABUMI, Silatjabar.com,- Pjs Bupati Sukabumi R. Gani Muhamad meninjau gudang logistik KPU untuk mengecek secara langsung kondisi tempat yang dijadikan tempat menyimpan logistik pilkada itu. Selasa (17/11/2020).

Selama proses pengecekan gudang yang berlokasi di Kecamatan Cibadak ini, R. Gani Muhamad didampingi Kapolres Sukabumi AKBP M.Lukman Syarif, Ketua KPU Kabupaten Sukabumi Ferry Gustaman, Ketua Bawaslu Kabupaten Sukabumi Teguh Hariyanto, dan Kepala Satpol PP Acep Saepudin,dan unsur TNI.

R. Gani Muhamad mengatakan, gudang logisitik KPU sudah dianggap laik. Bahkan,hasil pengecekan gudang sudah teruji. Terutama dari kebocoran ataupun hama tikus.

“Sudah tidak ada kebocoran dan telah diantisipasi dari hama tikus, dengan penyemprotan pembasmi hama. Sehingga gudang sudah laik menyimpan logistik pilkada,” ujarnya.

iklan:

Bahkan, sistem keamanan pun terjamin. Apalagi dibantu dari TNI dan Polri.

“Kunci gudang ini ada empat, setiap kunci dipegang masing masing oleh TNI, Polri, Bawaslu, dan KPU. Ketika akan membuka gudang, harus bersama sama,” ucapnya.

Mengenai kesiapan gudang di 47 Kecamatan, Pemkab Sukabumi telah menyurati semua Camat. Khususnya untuk menyiapkan ruang serbaguna.

“Ruang serbaguna ini untuk mengamankan logistik yang akan disebarkan,” ungkapnya.

Ditempat yang sama, Kapolres Sukabumi AKBP M.Lukman Syarif mengatakan, TNI Polri sudah melaksanakan rangkaian pengamanan sedari awal persiapan pilkada.

“Bahkan untuk logistik kita kawal sejak dikirim ke masing masing Kabupaten. Kita jemput dengan pengawalan ketat agar tak terjadi hal yang tidak diinginkan,” terangnya.

Ketua KPU Kabupaten Sukabumi Ferry Gustaman mengatakan, sejumlah logistik pilkada sudah tersimpan di gudang. Hal itu mulai dari kotak suara, bilik suara,surat suara, tipe x, dan balpoint. Meskipun masih ada beberapa yang belum datang ke gudang.

Baca Juga :  DPRD Jabar Serahkan Bantuan APD Kepada RSUD Al-Ihsan

“Sampul misal, belum lengkap. Masih banyak juga yang sedang proses. Tapi yang jelas, saatnya pemilihan semua sudah ada di TPS,” pungkasnya.

Editor : Sopandi