Dispar Sukabumi Siapkan Fasilitas Wisata Baru di Alun-alun Gadobangkong

Alun-alun Gadobangkong

Kabupaten Sukabumi, silatjabar.com – Pemerintah Provinsi Jawa Barat resmi menyerahkan pengelolaan Alun-alun Gadobangkong yang berlokasi di Jalan Kidang Kencana, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, kepada Pemerintah Kabupaten Sukabumi. Menyikapi penyerahan tersebut, Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi berencana untuk menambah berbagai fasilitas guna mendukung kreativitas masyarakat serta meningkatkan daya tarik wisata di kawasan Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp).

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi, Sendi Apriadi, menjelaskan bahwa penambahan fasilitas ini diharapkan menjadi ruang bagi komunitas ekonomi kreatif untuk berkreasi dan berkumpul. “Kami ingin menambah ruang bagi masyarakat untuk berkreasi, terutama sebagai tempat bagi para pelaku ekonomi kreatif. Ini juga akan menjadi destinasi alternatif yang sangat dibutuhkan oleh para wisatawan,” kata Sendi, Kamis (12/9/2024).

Baca juga: Dispar Kabupaten Sukabumi Raih Juara Ketiga Stan Terbaik di Sukabumi Expo 2024

Sendi juga menekankan pentingnya menjaga Ruang Terbuka Hijau (RTH) di kawasan tersebut. Ia mengajak masyarakat untuk turut menjaga fasilitas yang ada. “Alun-alun ini memiliki keindahan tersendiri, dan kami berharap bisa menawarkan lebih banyak pilihan bagi wisatawan untuk berkunjung ke Sukabumi,” ujarnya.

Untuk menarik lebih banyak wisatawan, Dinas Pariwisata juga berencana mengadakan wisata bahari, salah satunya melalui kegiatan star fishing. “Kami sudah mulai berkomunikasi dengan komunitas yang berpengalaman dalam star fishing. Di sini, wisatawan bisa belajar menyelam dan menangkap ikan secara tradisional,” ungkapnya.

Selain itu, Sendi mengungkapkan rencana untuk mengadakan berbagai lomba bahari di tahun mendatang, seperti lomba perahu hias dan balap perahu, yang diharapkan dapat menambah daya tarik wisata kawasan tersebut. “Insyaallah, tahun depan kami akan mengajukan izin untuk mengadakan lomba perahu hias dan balap perahu di sini,” tambahnya.

Baca Juga :  13 Pedagang di Pantai Karanghawu Direlokasi untuk Persiapan Healthy Cities Summit 2024

Sendi menegaskan komitmen Dinas Pariwisata dalam mengelola dan mempromosikan Alun-alun Gadobangkong dengan melibatkan masyarakat lokal dan UMKM, agar ruang publik ini dapat dinikmati secara optimal oleh wisatawan. “Kami berkomitmen untuk memastikan alun-alun ini selalu ramai dikunjungi wisatawan,” pungkasnya. (ADV)