Selain itu, Ineu Purwadewi Sundari pun berharap tingkat partisipasi perempuan dalam Pemilihan Umum (Pemilu) salah satunya, partisipasi pemilih perempuan meningkat di Pemilu 2024.
Jumlah pemilih perempuan di Jawa Barat saat ini hampir sama dengan laki-laki, diketahui jumlah pemilih sementara untuk Pemilu 2024 mencapai 35,9 juta orang. Laki-laki 18.061.626 dan pemilih perempuan 17.848.781.
“Jumlah pemilih perempuan hampir sama dengan laki-laki, tentunya kami (KPP) ingin pemilih perempuan meningkat, ikut dalam partisipasi memilih di Pemilu 2024,” harap Ineu. (Red/Hms). *