DPRD  

Wakil Ketua DPRD Jabar Ade Ginanjar Hadiri Rapat Paripurna Masa Sidang II Tahun 2021-2022  

Reporter : Liputan Khusus

ADIKARYA PARLEMEN

BANDUNG – Mengawali tahun 2022 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat gelar Rapat Paripurna dengan agenda pembukaan Masa Sidang II Tahun 2021-2022, Selasa (4/1/2022).

Wakil Ketua DPRD Jabar Ade Ginanjar mengatakan rapat Paripurna DPRD Provinsi Jawa Barat tersebut dipimpin langsung, oleh Ketua DPRD Jabar Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat.

Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat melaksanakan Rapat Paripurna dengan Agenda:

1. Pembukaan Masa Sidang II Tahun Sidang 2021/2022.

2. Penetapan AKD (Alat Kelengkapan Dewan) 

Rapat Paripurna bertempat di Ruang Rapat Paripurna, Gedung DPRD Provinsi Jawa Barat, Kota Bandung. Selasa, (04/01/2022).

Dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat, membuka secara langsung Masa Sidang II Tahun 2021-2022.

Selanjutnya rapat paripurna dilanjutkan dengan agenda penetapan Alat Kelengkapn Dewan (AKD). Pembacaan anggota AKD disampaikan secara langsung oleh Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Barat Ida Wahida Hidayati.

“Hasil dari rapat paripurna ini untuk penetapan anggota AKD ada pemindahan komisi, misalnya asalnya komisi 1 pindah jadi ke komisi V,”ujarnya.

Saya sendiri selain sebagai wakil ketua DPRD Jabar juga merangkap sebagai anggota Badan Anggaran dan Badan Musyawarah DPRD Jabar. (Red).**

Baca Juga :  12 European Countries Participate in the Webinar for Team Pencak Silat, Head of IPSI West Java Appreciates