Reporter : Liputan Khusus
CIMAHI – Walikota Cimahi Letkol. (Purn) Ngatiyana sangat mendukung Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek), di Hotel West Point Kota Bandung, Rabu (21/09/2022).
Rakorda Regsosek diselenggarakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Cimahi, dilaksanakan dalam upaya untuk menyukseskan kegiatan besar pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi.
Sebagaimana, sesuai arahan Presiden Republik Indonesia dalam Pidato Kenegaraan tanggal 16 Agustus Tahun 2022, terkait dengan Reformasi Program Perlindungan Sosial yang diarahkan pada perbaikan basis data penerima melalui pembangunan data Registrasi Sosial Ekonomi.
Ngatiyana juga menyatakan, Pemerintah Daerah Kota Cimahi, sangat menyambut baik rencana pelaksanaan Regsosek 2022 ini.
di Kota Cimahi melibatkan sebanyak 903 petugas yang terdiri dari 721 Petugas Pendata Lapang ( PPL), 172 Petugas Pengawas Lapang (PML) dan 10 orang Koordinator Statistik Kecamatan (KOSEKA) yang berasal dari Organik BPS Kota Cimahi dan Mitra BPS Cimahi yang direkrut melalui Rekomendasi Lurah setempat.
“Pelaksanaan kegiatan pendataan awal regsosek ini merupakan pekerjaan yang cukup berat bagi BPS, oleh karena itu kami berharap dukungan dan kerjasama dari Pemerintah Daerah serta OPD terkait khususnya dalam keamanan dan penyebaran informasi kegiatan pelaksanaan Regsosek ini.
“Kami juga berharap saat pendataan nanti petugas kami dapat diterima dengan baik oleh masyarakat dengan memberikan jawaban yang benar” katanya.
Acara Rakor Daerah Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) juga dihadiri oleh Kepala BPS Provinsi Jawa Barat, Marsudijono, S.S,I, M.M., dan Kepala Bappelitbangda Kota Cimahi Huzein Rachmadi. (red).*