Sehingga sirkulasi darah dapat menurun dan otot-otot menjadi tegang dan kaku yang tentu dapat mengganggu kenyamanan istirahat.
- Asma berisiko kambuh
Ketika seseorang mandi di malam hari, suhu tubuhnya dapat berubah menjadi dingin secara tiba-tiba sehingga memicu terjadinya gangguan pada saluran pernapasan.
Itulah mengapa mandi di malam hari berisiko menyebabkan asma menjadi kambuh.
BACA JUGA:Wajib Tahu! Ini Perbedaan Kebutuhan Waktu Tidur Siang Orang Dewasa dan Anak-anak
Di sisi lain, seseorang yang memiliki riwayat penyakit kesehatan lainnya seperti sinusitis juga berpotensi kambuh karena mandi di malam hari.
- Risiko terpapar bronkitis akut
Bronkitis akut umumnya disebabkan oleh infeksi virus pada saluran pernapasan.
Hal ini terjadi apabila bronkus atau saluran pernapasan yang menuju paru-paru mengalami peradangan.
Bila mengutip dari situs Johns Hopkins Medicine, bahwa terdapat beberapa faktor yang dapat memicu penyakit bronkitis, dan salah satunya adalah suhu lingkungan yang terlalu dingin atau kering.
Dan mandi di malam hari dapat menjadi penyebab suhu yang terlalu dingin.
BACA JUGA:Wajib Tahu! ni Lho Manfaat Tidur Siang, Bisa Bantu Daya Konsentrasi Juga
- Hipotermia
Hipotermia merupakan suatu kondisi dimana suhu tubuh menurun hingga di bawah 35°C, yang biasanya disebabkan oleh situasiu atau suhu yang dingin, basah dan berangin.