Reporter : Megy
CIMAHI , Silatjabar.com,- Dalam rangka menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya pencegahan Covid-19 di lingkungan Rusunawa Kota Cimahi, Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Rusunawa menggelar acara Senam Bersama Ibu-ibu dan warga hunian Rusunawa Cigugur, Kota Cimahi dan pembagian masker gratis,” Selasa (3/11/2020).
Acara tersebut, diadakan sebagai bentuk kepedulian akan edukasi pencegahan Covid-19 UPTD Rusunawa kepada warga hunian khususnya di Rusunawa Cigugur.
“Sesuai Surat Edaran Wali Kota Cimahi, bahwa pada tanggal 3 ini seluruh elemen masyarakat bergerak bersama untuk memberikan edukasi tentang pentinganya pencegahan Covid-19. Melalui apa yang dinamakan Gerakan Masyarakat (GEMA) 3 M,” ujar Firmansyah Kepala UPTD Rusunawa.
GEMA 3 M tersebut, diadakan serentak di Kabupaten/ Kota Se-Jawa Barat pada tanggal 3 November 2020, imbuh dia.
Adapun maksud dari GEMA 3M ini, sambung dia. Adalah gerakan untuk membangun kesadaran msyarakat akan penting Menggunakan masaker, Menjaga jarak aman, serta Mencuci tangan sebagai bagian penting dalam protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
“Kami ingin membangun awareness tentang bahaya Covid-19 ini, dan salah satunya dengan acara senam bersama dan pembagian masker untuk warga hunian,” ujarnya.
Masker yang dibagi-bagikan ini adalah sumbangan dari Pengurus Persatuan Tinju Amatir (Pertina) Kota CIMAHI, katanya. Dan secara simbolis penyerahan sumbangan 400 masker diserahkan oleh Ketua Pertina Kota Cimahi, Dedi Gober kepada Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP) Kota Cimahi.
Menurut Dedi Gober, kegiatan pembagian masker untuk para penghuni Rusunawa ini adalah untuk kali kedua, setelah beberapa waktu lalu dilaksanakan di Rusunawa Leuwigajah.
“Mudah-mudahan dalam waktu dekat kita akan lakukan hal yang sama di Rusunawa Cibeureum,” jelas Dedi.
Hal yang sama juga dikatakan oleh Kepada Dinas DPKP Kota Cimahi, Muhamad Nur. Upaya yang dilakukan oleh UPTD Rusunawa yang bekerja sama dengan Pertina Kota Cimahi bisa ditularkan oleh perangkat-perangkat daerah lain.
Sehingga, diharapkan dapat bersinergi antara pemerintah dan warga masyarakat. Untuk bersama-sama memberikan sumbangsihnya, bagi kesuksesan Kota Cimahi dalam pencegahan Covid-19.
“Acara positif ini harus kita perbanyak dengan melibatkan elemen-elemen masyarakat lainnya, sehingga terasa guyub nya Kota Cimahi antara pemerintah dan masyarakat dalam menghadapi ancaman penularan Covid19,” ujarnya.***