PWI Ogan Ilir Bagikan 1 Ton Beras dan 100 Paket Sembako,Pada Acara Gebyar HPN 2023

PWI Ogan Ilir Bagikan 1 Ton Beras dan 100 Paket Sembako (dok.ist)

SILAT JABAR – Gebyar Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2023 di Kabupaten Ogan Ilir, dimeriahkan dengan Bakti Sosial (Baksos) yang diselenggarakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Ogan Ilir.

Gelaran Baksos ini merupakan hasil kerjasama PWI Kabupaten Ogan Ilir dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Ogan Ilir, serta Dinas Sosial Kabupaten Ogan Ilir.

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua PWI Kabupaten Ogan Ilir, Henny Primasari mengungkapkan, Baksos yang dilakukan ini berupa bedah rumah sebanyak dua unit, serta pemberian sembako sebanyak 100 paket kepada para jurnalis dan sejumlah masyarakat Kabupaten Ogan Ilir.

Baca Juga: Erick Thohir Resmi Terpilih Menjadi Ketua Umum PSSI Setelah Mengantongi 64 Suara

“Kegiatan memeriahkan HPN ini merupakan yang pertama kalinya digelar oleh PWI Ogan Ilir,” ujarnya saat acara penyerahan Baksos di Gedung Caram Seguguk KPT Tanjung Senai Indralaya, Jumat, 17 Februari 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Henny mengucapkan, terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungannya kepada PWI Kabupaten Ogan Ilir dan seluruh awak media yang bertugas di Kabupaten Ogan Ilir.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung PWI dan juga awak media di Kabupaten Ogan Ilir ini,” ucapnya.

Baca Juga:Ketum PSSI Dipegang Erick Thohir, Begini Tanggapan Iriawan untuk Sepak Bola Indonesia

Sementara itu, Wakil Bupati Ogan Ilir, Ardani, yang menghadiri penyerahan Baksos di Gedung Caram Seguguk KPT Tanjung Senai mengatakan, kegiatan Baksos ini merupakan salah satu bentuk sinergitas antara Pemkab Ogan Ilir dengan PWI Kabupaten Ogan Ilir.

“Kegiatan bakti sosial ini sebagai bentuk sinergitas antara Pemkab Ogan Ilir dengan keluarga besar PWI Ogan Ilir,” katanya.

Baca Juga :  Punya Riwayat Darah Tinggi? Stop Konsumsi Makanan ini!

Ardani berharap, bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi penerimanya, baik wartawan maupun warga masyarakat penerima bantuan. Untuk bedah rumah, diberikan kepada dua orang keluarga wartawan, salah satunya rumah milik orang tua wartawan, Fidel Castro.

Baca Juga:Bupati Iksan Iskandar Bersama Mayjen Nopi Helmy Hadir Dalam Latihan Terjun Payung Raider 432

Pada kesempatan tersebut, dilakukan pula pemotongan tumpeng oleh Ketua PWI Kabupaten Ogan Ilir, Henny Primasari, yang diserahkan kepada Wabup Ogan Ilir, Ardani, dan sejumlah pejabat lainnya.

Hadir dalam acara tersebut, selain para pengurus PWI dan kalangan wartawan yang bertugas di Bumi Caram Seguguk, juga nampak Sekda Ogan Ilir, Muhsin Abdullah, para Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati dan Kepala OPD.

Kemudian juga terlihat Ketua Baznas Ogan Ilir, H Sidarta, Ketua KONI, Aswan Mufti, Kadinsos Kapidin, dan Manajer Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) PT PLN (Persero) Cabang Indralaya yang diwakili, Arina Novianti.(Red)