Solidkan Organisasi dan Kepengurusan, Kosgoro 57 Jabar Gelar Silaturahmi

Reporter : Liputan Khusus

BANDUNG, SILATJABAR.COM,- PDK Kosgoro 1957 Provinsi Jawa Barat, gelar acara silaturahim antar Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat dan Dewan Pakar, bertempat di Hotel Intercontinental Dago Pakar, Rabu, (08/09/2021).

Dalam sambutnya, H. Phinera Wijaya, SE Ketua Dewan Penasehat Kosgoro 57 Provinsi Jawa Barat, mengingatkan kembali pesan pendiri, agar kehadiran Kosgoro 57 dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.

“Ya, tentu ini sesuai dengan apa yang disampaikan oleh pendiri Kosgoro 1957 mas Isman. Yakni, kita harus berbuat hal-hal yang kecil tapi nyata, sehingga hal yang besar bisa diurusi,” kata kang Icak yang juga sebagai legislator Provinsi Jawa Barat.

Sebetulnya ini adalah kalimat dashyat sekali, tutur kang Icak. Hal ini dibuktikan ada 5 kader Golkar di kota Sukabumi, dan ketiganya adalah kader Kosgoro 1957 menjadi anggota DPRD di daerah.

“Ini saya getok tular kan, jadi bagi temen-temen yang punya keinginan untuk menjadi legeslatif maupun eksekutif, net work ini bisa menjadi solusi yg terbaik. Karena ini, merupakan karya nyata,” pungkas Phinera Wijaya.

Baca Juga :  Edwin Senjaya Hadiri Pelantikan IPSI Kota Bandung, Tuntut Prestasi dan Dorong Anggaran Terealisasi
Tampak Ketua Kosgoro 57 Jawa Barat, Aria Girinaya sedang memakaikan jaket Kosgoro kepada Dewan Kehormatan secara simbolis, Rabu (08/09/2021). Foto Dokumentasi. (Wahyu/Jubir).**

 

Sementara itu, MQ. Iswara Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi PDK Kosgoro 57 Pusat, pihaknya menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh PDK Kosgoro 57 Provinsi Jawa Barat.

“Ya, semoga ini juga bisa diikuti oleh provinsi – provinsi lain di seluruh Indonesia,” ujar Iswara.

Menurutnya, ini adalah sebuah hal yang positif dan konstruktif. Karena selain silaturahmi, kita juga mendapatkan informasi dari para Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat maupun Dewan Pakar.

Ia pun meyakini, Kosgoro 57 Jawa Barat yang di pimpin oleh Ketua Aria Girinaya, didampingi Sekretaris Ir. H. Yusuf Munawar, MM dan Bendahara Akhmad Marzuki, SE, MM mampu menjadi leadership dan bermanfaat bagi masyarakat Jawa Barat.

Baca Juga :  Edwin Senjaya Pioneer Silat Bebas Indonesia

“Untuk itu, saya nitip terhadap Kosgoro 57 Jawa Barat agar bersinergi dengan pemerintah, dalam hal ini Ridwan Kamil untuk dapat mewujudkan Jawa Barat Juara lahir dan batin,” harapnya.

Hal senada dikatakan, Ketua Kosgoro 57 Jawa Barat, Aria Girinaya, pihaknya mengaku silaturahmi ini digelar sebagai wujud kebersamaan antara pengurus Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat dan Dewan Pakar.

“Ya, kita sambil menunggu SK dari pusat, setidaknya ini dapat mensolidkan untuk menumbuhkan rasa kekeluargaan jajaran pengurus sebelum pelantikan,” tutur Giri didampingi sekretaris Yusuf Munawar pada SILATJABAR.COM, Rabu, (08/09/2021).

Bahkan menurut Giri, usai diturunkannya SK kedepan, pihaknya akan melakukan pelantikan dan dua orientama dengan narasumber akan diambil dari dewan penasehat dan dewan kehormatan.

“Ini bertujuan, biar semua pengurus tahu sejarah, ideologi dan bagaimana cita- cita awal Kosgoro 57. Sehingga, kita tahu berorganisasi, berpartai jelas arahnya,” pungkas dia.

Di kesempatan yang sama, Ketua KNPI Jabar terpilih Ridwansyah Yusuf yang merupakan kader militan Kosgoro 57, pihaknya mengaku bersyukur dipercaya mengemban tugas dan amanat sebagai generasi muda Jawa Barat.

Baca Juga :  HUT ke-76 PGRI, Guru Harus Profesional, Kritis, Kreatif, dan Inovatif

“Alhamdulillah, haturnuhun Kosgoro 57. Semoga, terus melahirkan generasi muda hebat, berprestasi membangun bangsa. Kosgoro maju dan terus berkarya untuk bangsa,” tutup Ridwansyah Yusuf.

Turut hadir dalam acara, Dewan Kehormatan, Suryadi hadiwijoyo, Purwoto Handoko, Aripin Supriatna,  Agus Salide, Ati Anjar dan Kusmaeni.
Semenjak itu dari Dewan Penasehat :
Phinera Wijaya, Edwin Senjaya, Elfi, Ferdiman, Duduk Holidin, Amin Fauzi
Serta Dewan Pakar, MQ.Iswara, Agus Sihombing, Prof. Nahadi dan Zainal.

Acara pun ditutup dengan simbolis pemberian jaket Kosgoro 57 Jawa Barat terhadap Dewan Kehormatan, serta ucapan ulang tahun Ahmad Hidayat, anggota DPRD provinsi Jawa Barat, fraksi Golkar sekaligus kader muda Kosgoro 57. (Red).***

Editor : Wahyu