Kadisdik Resmi Membuka Kejurda Pelajar Pencak Silat Jawa Barat 2023

Sementara itu, Ir.H.Yusup Munawar, M.M Sekretaris Umum Pengprov IPSI Jabar, pihaknya memberikan apresiasi kerjasama antara Dinas Pendidikan Jawa Barat dengan IPSI Jawa Barat. 

Menurutnya, melalui sinergitas dan kolaborasi regenerasi pesilat di Jawa Barat tidak terputus. Terlebih ada rencana besar jika pembangunan kampung pencaksilat selesai tahun ini Pengprov IPSI Jawa Barat akan mengelar kejuaraan dunia di tahun 2024. 

“Melalui kerjasama dengan Disdik Jabar, Dispora Jabar, kita berharap Jabar terus menciptakan regenerasi atlet berprestasi di tingkat nasional maupun internasional,” ujar Yusuf Munawar, Jumat (09/06/2023).

Seperti halnya kemarin di Sea Games 2023 Kamboja, Pencaksilat meraih 9 emas, 6 perak dan 1 perunggu. Atlet Jawa Barat berkontribusi di dalamnya, kata dia.

“Alhamdulillah, Insya Allah target saat ini adalah PON XXI di Aceh dan Sumut 2024. Pencaksilat Jabar dapat kembali menjadi juara umum sekaligus menciptakan jabar hattricks, yakni juara PON 2016 di Jabar, 2021 di Papua dan 2024 nanti di Aceh dan Sumut,” harap dia. 

Hadir dalam pembukaan Kejurda Pelajar, Kadisdik Jabar, Drs.Wahyu Mijaya,S.H,M.Si, Perwakilan Dispora Jabar, Ketua Harian IPSI Jabar, Dr. Sonny Hersona,GW, Drs, M,M, CHRA, Sekretaris Umum IPSI Jabar, Ir.H. Yusup Munawar, M,M., Wakil Sekretaris Umum, Wahyudi dan undangan lainnya. (Red).*

Baca Juga :  Disdik Jabar, Izinkan 51 SMA/SMK Gelar KBM Tatap Muka